Minggu, 03 Oktober 2010

KOPMA STKS Bakalan Ada nggak yah?



Seperti postingan sebelumnya, saya menyinggung tentang fasilitas mahasiswa di STKS Bandung. Tahun ini Kementerian Kesejahteraan Mahasiswa di bawah Bagian Kesejahteraan Mahasiswa sedang merancang sebuah Koperasi Mahasiswa yang sifatnya masih embrio, itu sesuai dengan saran Kepala BAAK STKS Bandung. Dan Menteri Kesejahteraan Mahasiswa, Adhyatma, sudah setuju dengan hal itu. Saya sebagai Kepala Bagian Kesejahteraan Mahasiswa menyarankan untuk segera mempercepat rencana itu, berhubung karena STKS yang memiliki intensitas libur yang sangat banyak jadi saya mendesak untuk melaksanakan itu secepatnya.

Beberapa pertimbangan Adhyatma untuk tidak tergesa-gesa dalam hal ini, adalah karena belum adanya konsep dan kepengurusan yang siap untuk mengelola KOPMA tersebut. Dan sampai saat ini teman-teman di Kementrian Kesejahteraan Mahasiswa belum juga mengambil tindanya nyata dan tegas untuk menyikapi hal ini.
Untuk mempercepat langkah Adhyatma, dalam hal ini sebagai Eksekutor dan Inisiator, maka saya harap kepada para pembaca yang budiman agar memberikan sumbangan pemikirannya dalam membentuk dan mengembangkan KOPMA.
Sekian

6 komentar:

Anonim mengatakan...

Hmm,,, KOPMA ya,,, kalau kakak saya sich dulu di UM Malang pernah menjadi Ketua KOPMA, namun ternyata tidak menurun kepada adiknya(saya sendiri), maka saya turut mensupport saja ya,,, selamat bekerja dan semoga bisa terwujud,, AMiinn ^^
.
.
Salam semangat selalu by AMKMJS

Muhni mengatakan...

Wah bisa nimba ilmu dari situ tugh mas...

kalo misalnya pulkam atau ada apa gitu ketemu, tolong, tanya2 ya, n share ma kita-kita.

Unknown mengatakan...

Assalamualaikum menurut aku sih KOPMA tetap penting bagi mahasiswa bisa memenuhi dan mencukupi kebutuhan para mahasiswa/i disana pastinya
Tapi saya sarankan KOPMA atau koperasi mahasiswa bisa juga dijadikan untuk menabung bagi mahasiswa/i atau koperasi mahasiswa juga bisa dipakai buat membantu mahasiswa yang kurang mampu atau bisa juga dijadikan untuk kesejateraan pendidikan mahasiswa/i kakak

Unknown mengatakan...

Oh iya saran saya sih semua mahasiswa/i diwajibkan untuk terlibat kak jadi ada rasa kerjasama dan kepedulian bersama atau bisa juga diadakan praktek ilmu sosial di KOPMA dengan begitukan KOPMA STKS bisa berkembang maju ngga hanya untuk buka usaha tapi juga bisa untuk belajar bagi mahasiswa/i disana

Unknown mengatakan...

Oh iya saran saya sih semua mahasiswa/i diwajibkan untuk terlibat kak jadi ada rasa kerjasama dan kepedulian bersama atau bisa juga diadakan praktek ilmu sosial di KOPMA dengan begitukan KOPMA STKS bisa berkembang maju ngga hanya untuk buka usaha tapi juga bisa untuk belajar bagi mahasiswa/i disana

Unknown mengatakan...

Assalamualaikum menurut aku sih KOPMA tetap penting bagi mahasiswa bisa memenuhi dan mencukupi kebutuhan para mahasiswa/i disana pastinya
Tapi saya sarankan KOPMA atau koperasi mahasiswa bisa juga dijadikan untuk menabung bagi mahasiswa/i atau koperasi mahasiswa juga bisa dipakai buat membantu mahasiswa yang kurang mampu atau bisa juga dijadikan untuk kesejateraan pendidikan mahasiswa/i kakak

Posting Komentar

Terima Kasih Telah Berkunjung Ke Blog Saya

"Magical Template" designed by Blogger Buster